Pemilihan Kawat untuk MTL Vaping
Salah satu faktor penting dalam proses coiling adalah pemilihan jenis kawat, krn pada tahap ini sangat mempengaruhi hasil akhir. Disini saya batasi pembahasan building dgn rounded wire saja, karena masih sangat jarang produsen koil prebuilt utk keperluan MTL. Minimnya ketersediaan kawat rounded ukuran kecil merk-merk ternama atau branded bisa jadi persoalan bagi pengguna MTL, apalagi buat mereka yg tinggal jauh dari pusat. Vapestore setempat biasanya hanya menyediakan kawat umum yg kebanyakan utk keperluan style DL. Kalaupun ada kawat kecil itupun dari merk biasa yg umum digunakan, hal seperti ini mesti dimaklumi karena seller juga ndak mau rugi nyetok kawat yg peminatnya masih abu-abu.
Yang sering jadi masalah, terkadang kita menemui seorang reviewer atty yg hanya menyebutkan jenis dan ukuran kawat yang digunakan, jarang ada penjelasan merk kawat apa yang dipakai utk membentuk koil. Ini yang kadang bikin bias... ketika kita menerapkan semua tutorial yg dijelaskan panjang kali lebar oleh si reviewer, hasilnya jauh panggang dari api. Karena merk kawat sangat berpengaruh disini, berlaku umum untuk build koil semua jenis atomizer. Kawat dengan jenis dan ukuran yg sama belum tentu akan memberikan hasil yg sama jika keduanya beda merk. Setiap produsen kawat punya standar masing-masing, bisa karena faktor demand pasar yg tinggi bisa juga karena preferensi dari produsennya sendiri. Yang pasti campuran bahan utk kawatnya juga pasti beda meskipun bahan dasarnya sama.
Kawat branded MTL seperti vapowire, promist wire, Twisted Messes (TM) ukuran 26/27/28awg baik yg kanthal maupun NI80 jarang tersedia di vapestore setempat, akibatnya mereka pakai kawat seadanya yg berujung performa atty kadang jadi kurang optimal. Satu2nya jalan mungkin ya beli online via olshop, itupun persediaan juga terbatas. Jarang seller di olshop yg stok kawat spt diatas dalam jml banyak, disamping harganya lumayan mahal mereka juga kawatir kawatnya ndak laku, karena peminatnya memang masih sedikit.
Untungnya sekarang sudah ada beberapa produsen kawat lokal yg bisa mengakomodasi keperluan pengguna MTL. Salah satunya Phoenix wire, kawat ini mungkin bisa jadi solusi buat yg mau nyari koil dengan resistensi tinggi. Dengan bahan dasar nickel dan ferum kawat ini punya resistensi yg lumayan tinggi, bahkan sedikit lebih tinggi dibanding kanthal produk vapowire. Dengan harga yg terjangkau dan sudah terdistribusi ke beberapa daerah, kawat ini bisa jadi opsi lain buat temen2 disini yg pengin memaksimalkan performa atty MTL nya.
Oya satu lagi, selama saya nulis review disini, entah itu RTA, liquid dan lain-lain … semua berdasarkan impresi personal ya, saya tulis semampunya sesuai apa yg saya rasakan lewat indera perasa dan penciuman. Sebuah kondisi yang bisa jadi beda tiap orang, jadi ketika ada yg mengaplikasikan semua tutorial saya, ternyata hasilnya ndak sesuai ekspektasi dan harapan.. ya mohon maaf, itu artinya selera kita beda. Karena tiap vaper punya personal vaporizer masing-masing, enak di saya jangan langsung diamini, coba cari referensi lain yg layak dan lebih kompeten. Disini saya hanya berusaha nulis apa adanya, yang enak menurut saya tentu saya akan bilang enak, sebaliknya yang ndak enak … ya bilang ndak enak meski itu kurang berkenan dan sedikit menyakitkan…. Habis mau gimana lagi?
0 comments